Lagi Trending di TikTok, Sebenarnya Apa Itu Mio Mirza?

INFORMASI.COM, Jakarta - Belakangan ini banyak komentar seputar "Mio Mirza" yang bersliweran di TikTok. Saking banyaknya, istilah "Mio Mirza" sempat menjadi viral di platform X dan trending topic Google.
Sebenarnya, apa itu "Mio Mirza"?
Mio Mirza merujuk kepada motor Yamaha Mio merah milik warganet TikTok yang bernama Mirza. Dia memiliki akun TikTok @mirzanrhmnnn dan punya 286 ribu pengikut.
Mirza sering mengunggah konten-konten seputar motor yang sudah dimodifikasi. Salah satu motor yang banyak disorot adalah Yamaha Mio .
Istilah "mio Mirza" pun menjadi viral setelah banyak warganet TikTok yang menuliskan komentar "lo nggak tau Mio Mirza" atau "belum tau Mio Mirza" di konten-konten lainnya (bahkan yang nggak ada hubungannya dengan otomotif).
Dikabarkan bahwa sang pemilik motor itu merasa terganggu karena istilah "Mio Mirza". Dalam sebuah video yang diunggah di akun pribadinya, disebutkan bahwa Mirza jadi enggan membuat konten karena komentar itu.
"Udah males bgt ngonten gara kebanyakan bocil" komen "belum tau mio mirza" begitu keterangan di video itu.
"Lucu engga cringe iyaa nama gue jadi ikutan jelek," tulis Mirza di caption video.
Komentar (0)
Login to comment on this news