- Home
- Internasional
- Terbesar di Dunia, Mesin Pembakaran Ini Konsumsi Ratusan Ton BBM per Hari
Terbesar di Dunia, Mesin Pembakaran Ini Konsumsi Ratusan Ton BBM per Hari

INFORMASI.COM, Jakarta - Mesin diesel turbocharged 2 tak Wartsila-Sulzer RTA96-C 14 patut menyandang mesin pembakaran terbesar di dunia. Mesin itu menghabiskan ratusan ton bahan bakar setiap hari.
5 Penghasil Emas Terbesar di DuniaDikutip dari Oddity Central, Sabtu (28/12/2024), mesin Wartsila-Sulzer yang satu ini memang dirancang untuk menggerakkan kapal kontainer raksasa. Mesin ini setinggi 13 meter dan panjang 26 meter. Beratnya pun mencapai 2.300 ton.
Poros engkol raksasa seberat 300 ton dan memiliki 14 piston. Pada 102 rpm, mesin itu menghasilkan daya 80.080 kW dan membakar BBM 250 ton per hari. Bahkan, dalam pengaturan paling efisien, mesin itu bisa mengkonsumsi 1.660 galon BBM per jam.
Produsen mesin asal Finlandia, Wartsila, memutuskan untuk membuat mesin pembakaran terbesar di dunia ketika menyadari mesin RTA96C 12 silinder tidak akan cukup untuk menggerakkan kapal kontainer yang makin besar. Perusahaan ini mengembangkan jangkauan tenaga mesin RTA96C menjadi 80.800 kW, seperti menambahkan beberapa piston.
Lift Penumpang Terbesar di Dunia, Ukurannya Sama Kayak ApartemenJadilah mesin diesel turbocharged 2 tak Wärtsilä-Sulzer RTA96-C 14 silinder. Mesin itu diproduksi pada 2006 dan beroperasi secara komersial pada tahun yang sama. Mesin tersebut digunakan pada kapal Emma Maersk, kapal kontainer terbesar di dunia saat itu.
Mesin itu diproduksi pada 2006 dan beroperasi secara komersial pada tahun yang sama. Mesin tersebut digunakan pada kapal Emma Maersk, kapal kontainer terbesar di dunia saat itu.
(Penulis: Hanun Rifda Arabella)
Komentar (0)
Login to comment on this news