Bermain Sambil Belajar Bareng Anak dan Keluarga di Muslim LifeFair Jakarta

INFORMASI.COM, Jakarta – Muslim LifeFair (Mufair) resmi dibuka pada Jumat (27/12/2024). Acara yang bertema “Pesta Anak Muslim” siap menjadi destinasi liburan akhir tahun bareng keluarga dan anak.
Ketua Umum Komunitas Pengusaha Muslim Indonesia (KMPI), Nursyamsu Mahyuddin, berkata KPMI bekerja sama dengan LIMA Event Indonesia mengundang ratusan UMKM untuk meramaikan pameran bazar produk Muslim dan kuliner halal terbesar di Indonesia.
Enggak cuma untuk berbelanja, bazar yang difokuskan untuk jadi destinasi rekreasi ini juga punya sejumlah hiburan dan aktivitas seru untuk anak dan keluarga.
Kompilasi Tren Fashion 2024, Mana Gaya Andalanmu?“Mumpung libur, daripada anak-anak main game di rumah, lebih bagus bawa ke sini. Tidak hanya untuk mendukung UMKM kita, tetapi juga memberikan anak kesempatan untuk bermain, berekreasi, sambil belajar,” kata Nursyamsu di Jakarta Conventional Center (JCC) Senayan, Jakarta.
Mufair berlangsung selama tiga hari, yaitu 27-29 Desember 2024. Ada 164 merek UMKM yang berpartisipasi yang terdiri dari UMKM fesyen, makanan, travel, pendidikan, hingga kosmetik. Ada banyak pilihan aktivitas edukasi dan hiburan untuk Si Kecil, seperti perlombaan kaligrafi, sambung ayat, dan memasak. Ada juga workshop noodle cooking class dan kelas interaktif ibu dan anak.
“Di sini mereka bisa berbelanja produk-produk halal dengan harga sangat terjangkau, mengikuti program-program kegiatan edukasi dan menikmati fasilitas rekreasi keluarga,” kata Deputi General Manager PT LIMA Event Indonesia, Fachrul Azmi.
Sejarah Panjang Jeans, dari Pakaian Pekerja Tambang hingga Tembus Industri FashionMufair juga mengadakan banyak program yang disesuaikan dengan kebutuhan anak dan keluarga. Misalnya, Kajian Anak oleh motivator Kak Muslim dan Kak Agung Tyo, juga Bincang Kesehatan Anak dan Parenting oleh dr. Arifianto, Sp.A(K) atau lebih dikenal dengan sapaan Dokter Apin, dan masih banyak program lainnya.
Di antara 204 stand yang bisa dikunjungi di Mufair, ada salah satu yang menarik perhatian yaitu stand VR Journey Indonesia. Kisah para Nabi diceritakan menggunakan teknologi lima dimensi, yang membuatmu bisa melihat dan merasakannya secara langsung. Kamu akan diajak berkeliling Tanah Suci hingga sensasi terbang naik Buraq, lho.
Tiket Mufair dibanderol seharga Rp30 ribu untuk pembelian secara online dan Rp35 ribu per orang dibeli di tempat acara.
(Penulis: Yasmina Shofa)
Komentar (0)
Login to comment on this news