5 Ide Kado Hari Ibu, Praktis dan Memorable Banget

INFORMASI.COM, Jakarta – Besok, Minggu (22/12/2024) adalah peringatan Hari Ibu. Buat kamu yang ingin beri hadiah kepada ibu, tapi enggak tahu mau ngadoin apa, enggak perlu khawatir.
Berikut ini adalah rekomendasi Informasi.com dari berbagai sumber, Sabtu (21/12/2024), hadiah yang bisa kamu berikan kepada ibunda untuk merayakan Hari Ibu.
Album Foto Keluarga
Ide kado Hari Ibu yang pertama adalah album foto keluarga. Barang ini bisa menjadi hadiah yang spesial untuk mengenang momen indah bersama ibu.
Kamu bisa membuat album foto menjadi lebih spesial. Misalnya, menambahkan stiker lucu atau catatan manis di setiap halaman.
Enggak cuma mengenang, album foto juga bisa jadi tempatmu mencurahkan betapa kamu menyayangi ibu.
Tanaman Hias
Hadiah ini cocok untuk ibumu yang seorang pecinta tanaman. Ada banyak tanaman hias yang bisa kamu pilih untuk dijadikan kado spesial Hari Ibu.
Carilah jenis tanaman hias cantik seperti monstera, peace lily, anggrek, dan lainnya. Sst, kamu juga bisa diam-diam mencari tahu apa tanaman hias yang diinginkan ibumu, lho, biar makin spesial!
Aroma Therapy
Aroma therapy bisa menjadi ide kado Hari Ibu. Jika ibumu kebanyakan menghabiskan waktu di rumah, buat harinya jadi lebih rileks dan menenangkan dengan memberikan hadiah aroma therapy.
Wewangian seperti lavender, vanila, atau chamomile mungkin akan disukai ibu. Kamu bisa pilih lilin aromaterapi, atau diffuser yang lebih praktis.
Set Produk Perawatan Kulit
Seorang ibu yang mengurus rumah atau sibuk bekerja, tidak jarang hanya punya sedikit waktu untuk perawatan kulit. Nah, set skincare menjadi hadiah yang pas bagi Ibunda.
Kamu bisa memilih skincare yang sesuai dengan jenis kulit sang ibu. Misalnya, serum anti aging atau hand and body cream yang bisa menghaluskan kulit tubuh.
Perhiasan
Meskipun terdengar klasik, orang tua tak jarang merasa bahagia mendapatkan kado perhiasan dari sang anak.
Agar lebih spesial, kamu bisa membelikan perhiasan yang sudah di-custom dengan nama sang ibu. Kamu juga bisa membelikan liontin yang dengan foto momen bersama ibu.
(Penulis: Yasmina Shofa)
Komentar (0)
Login to comment on this news