INFORMASI.COM, Jakarta - Arab Saudi melakukan serangan udara ke Pelabuhan Mukalla, Yaman, Selasa (30/12). Serangan menyasar Uni Emirat Arab (UEA).
Serangan menyasar pasokan militer yang dikirim UEA kepada kelompok separatis Dewan Transisi Selatan (STC) di Yaman Selatan.
Saudi menyebut bahwa pengiriman tersebut dilakukan tanpa izin resmi dari Komando Gabungan Koalisi pimpinan Arab Saudi.
Akibat serangan itu, Pemerintah Yaman secara resmi membatalkan perjanjian pertahanan dengan Uni Emirat Arab.
UEA pun merespons ketegangan ini dengan mengumumkan penghentian kehadiran militernya di Yaman.